PINTEREST


Pinterest, sudah pernah dengar ya?

Aplikasi yang saat ini sudah digunakan banyak orang. Berisi referensi ide berbagai macam hal yang ada dalam aktivitas kita. Dekorasi rumah, kreasi tangan, teknologi, contoh kreasi alat edukasi untuk anak-anak pun ada. Kita sangat terbantu dengan aplikasi Pinterest ini.



Saat mencari ide di aplikasi Pinterest, kita bisa memasukkan kata kunci di kolom search for ideas. Ada banyak kategori yang bisa kita cari di sana. Ada lebih dari 30 kategori yang bisa kita telusuri. Contohnya, ketika kita masuk kategori education. Tampilannya akan terlihat seperti ini.


Nah, dimana kita bisa dapatkan aplikasi Pinterest ini?

Kita bisa mulai buka dari Play Store. Kemudian kota ketik Pinterest, maka akan muncul aplikasi tersebut.


Setelah muncul seperti gambar di atas, maka langsung saja kita install. Selesai install, maka kita sudah bisa buka aplikasi ini dengan mencantumkan alamat email atau akun sosial media dan passwordnya. Langkah selanjutnya, kita sudah bisa berselancar untuk mencari ide segar yang banyak bertebaran di Pinterest.

Bagaimana, mau coba?

Bisa langsung cari ke Play Store yaa
Bisa search juga melalui  https://www.pinterest.com/

Jadi, kalau mau coba aplikasi Pinterest, langsung ke Play Store atau klik link di atas ya teman-teman

Selamat menikmati…


#Hari1
#Tantangan10Hari
#GameLevel12
#KuliahBunSayIIP
#KeluargaMultimedia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manusia dicipta

Taman Legenda Keong Mas

PASANG TANDA AIR

Berkunjung ke Kantor Kecamatan Pasar Minggu